Profil PMI Bukittinggi

Foto saya
Bukittinggi, Sumatera Barat, Indonesia

Sabtu, 28 Oktober 2017

Nagari Koto Tangah, Kabupaten Agam Kembali Dilalap Sijago Merah

Pemadaman Api Oleh Damkar Yang Dibantu Pmi




Agam-Kebakaran kembali melalap Nagari Koto Tangah,yaitu rumah Ajiz(87),di jorong Anduriang munggu gaduik Nagari koto tangah kecamatan tilatang kamang,Sumatera barat,jumat (27/10).Kejadian ini berlansung menjelang magrib sekitar jam 18.00Wib.

Menurut keterangan “Masuriwalinagari koto tangah, rumah papan dengan ukuran 6 x 7 tersebut kalau malam hari ditinggal  oleh pemilik, yang kebetulan pemilik rumah kalau malam hari nya tidur dirumah anaknya.
Menurut laporan yang diterima ada salah seorang warga yang bukan warga  kami memberitahukan ke warga asli warga koto tangah yang tengah mau sholat magrib kemesjid, kalau ada api membesar dan membakar rumah papan tersebut.

Tim Gabungan Lakukan Penyemprotan
Dengan kesigapan damkar dari agam dan dibantu oleh damkar bukittinggi, sijago merah akhirnya cepat dimusnahkan, Untuk sementara belum bisa dipastikan penyebab kebakaran ini, dikarenakan rumah ini belum dialiri listrik(iwan Susanto)
Dalam kebakaran ini dinyatakan tidak ada korban dan kerugian yang dialami diperkirakan sekitar 75juta,kata masuri.(iwan susanto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar