Pembukaan Musyawarah Kerja PMI Bukittinggi Dibuka Secara Resmi |
Palang Merah Indonesia
Bukittinggi kembali adakan Musyawarah Kerja ( MUKER ) tinggkat kota untuk program kerja pada
tahun 2020, yang berlansung selama dua hari ,3 dan 4 juli 2019 dan dihadiri
oleh Ketua PMI Sumatera Barat, Sekretaris Dan Staf PMI Sumatera
Barat,Sekretaris Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Perhubungan, Dinas
Pemadam Kebakaran, Badan Penangulangan Bencana Daerah ( BPBD ), Pengurus Forum
Pembina PMR, Pengurus Forpis, Korp Sukarela dan Tenaga Sukarela kota
Bukittinggi, Rabu ( 03/07/2019 )
Ahmad Jais Penanggung Jawab Kegiatan |
Penanggung jawab “Muker Ahmad
Jais menyampaikan ucapan terimakasih kepada panitia dan semua pihak yang
membantu terselenggaranya Muker 2019,
sebagaimana Muker yang diselenggarakan ini bertujuan untuk merencanakan program
kerja Palang Merah Indonesia kota bukittinggi untuk tahun 2020, dalam muker ini
kita saling memaparkan kinerja 2019 pada masing masing bagian, seperti laporan kegiatan markas, Unit Donor Darah,
Palang Merah Remaja maupun Program Pmi Kecamatan dan unit unit yang tergabung
dalam Pmi Kota Bukittinggi.Dari paparan itu nanti kita akan diskusi dan sharing
bagaimana tindak lanjutnya untuk program 2020 nantinya.
H.Chairunnas Ketua Pmi Kota Bukittinggi |
Ketua Pmi Kota
Bukittinggi”H.Chairunnas dalam sambutannya mengatakan, Pmi itu merupakan
organisasi yang berperan dalam membantu pemerintah dibidang sosial kemanusiaan
terutama tugas kepalang merahaan sebagaimana yang telah dipersyaratkan dalam
ketentuan konvensi JENEWA 1959 yang telah diratifikasi oleh Pemerintah Republik
Indonesia tahun 1958 melalui UU No.59 sebagai perhimpunan nasional yang sah.
Sehubung Dengan tugas pokok dan
fungsi dan dengan diadakannya Musyawarah kerja ini Semoga Pmi kota Bukittinngi bisa lebih baik lagi
dan exis untuk program program kerja untuk tahun mendatang,katanya.
Drs.Aristo Munandar, Ketua PMI Prov.Sumatera Barat |
Dalam sambutannya Ketua Pmi
Sumatera Barat”Drs.Aristo Munandar mengatakan ,dalam program Pmi, Muker ini
wajib dilaksanakan untuk sebagai evaluasi kerja dan untuk perbaikan program
program nantinya lebih baik dan bermamfaat bagi Pmi kota maupun kabupaten itu
sendiri.
Sampai saat ini kami melihat dan
menilai bahwasanya Pmi Bukittinggi termasuk Pmi yang sangat aktif dan mempunyai program yang sangat padat di
Sumatera Barat yang perlu dipertahankan dan dicontoh bagi kabupaten/kota
lainnya.
Dan kami berharap, Pemerintah
Bukittinggi terus bersinergi dengan Pmi, yang mana Pmi ini merupakan aset dan
tangan kanan bagi pemerintah dalam misi kemanusiaan, sebagaimana yang tercantum
dalam UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 1 TAHUN 2018 tentang KEPALANGMERAHAN
dan peraturan pemerintah pasal Nomor 7 tahun 2019 yang menjabarkan sebagaimana
fungsi dan peran Pmi itu harus dilibatkan, Sebagaimana peran dan tugas dari Pmi
juga diataur dalam Undang Undang 2018 pasal 22, Bahwasanya Pmi itu bukan
sekedar donor darah saja, Pmi juga dilibatkan dalam misi kemanusiaan yaitu memberikan
bantuan kepada korban Konflik Bersenjata, kerusuhan, dan gangguan keamanan
lainnya,tuturnya.
Mardison Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi |
Walikota Bukittinggi melalui
Sekretaris Dinas Kesehatan”Mardison membuka secara resmi MUSYAWARAH KERJA Pmi Kota Bukittinggi tahun 2019.Untuk itu
kami menyampaikan dukungan penuh
terhadap kegiatan yang dilaksanakan Pmi Bukittinggi maupun kegiatan kegiatan yang
telah berjalan.
Kami mewakili pemeritah kota
bukittingi juga sangat mengapresiasi kinerja Pmi khususnya Pmi kota Bukittinggi
yang selalu hadir membantu ditengah tengah masyarakat.
Sesuai dengan apa yang telah
disampaikan ketua Pmi Sumatera Barat, Pmi merupakan organisasi kemanusiaan yang
telah diatur sesuai dengan Undang Undang dan Peraturan Pemerintah.
Disamping apresiasi, Pemerintah
pun telah menghibahkan dana untuk kebutuhan Pmi Bukittinggi untuk kelancaran
kegiatan dan program kerjanya.
Dan kami berharap, dengan
diadakanya Musyawarah kerja ini, Pmi
bukittinggi bisa menjadi yang terbaik ditinggat Provinsi maupun tinggkat
Nasional nantinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar